Desain Pagar Rumah Minimalis

Dalam dunia arsitektur perumahan, pagar merupakan salah satu elemen penyusun sebuah rumah. Secara umum, pagar berfungsi untuk membatasi rumah dengan wilayah sekitarnya. Selain itu, pagar pun berfungsi untuk keamanan rumah. Biasanya, arsitektur pagar disesuaikan dengan desain rumah. Misalnya, jika rumah memiliki desain minimalis, pagar pun akan memiliki desain bernuansa minimalis. Lalu seperti apa pagar yang minimalis itu ?

Sekarang ini, pagar tidak hanya menjadi sebuah pembatas rumah, melainkan juga menjadi sebuah poin penting dalam arsitektur sebuah rumah. Bahkan, desain pagar yang artistik dan cocok dengan desain rumah akan mengangkat keindahan nilai artistik sebuah rumah.

Selama ini, pagar dianggap sebagai pintu masuk untuk memasuki sebuah rumah. Namun sekarang. Lebih dari itu. Desain pagar bisa mencerminkan karakteristik dan status sosial si pemiliki rumah. Oleh karena itu, memilih atau menentukan model sebuah pagar untuk melengkapi desain rumah harus dilakukan dengan teliti dan cermat. Jangan sampai memiliki pagar yang salah sehingga bisa menjatuhkan nilai artistik rumah.

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa desain pagar harus disesuaikan dengan desain ruman. Misalnya, jika rumah didesain dengan nuansa tradisional, pagarnya pun harus didesain tradisional. Begitu pun jika rumah didesain dengan konsep minimalis, desain pagar pun harus sesuai dengan desain rumah.

Detail Desain Pagar Minimalis

Secara umum, pagar rumah yang minimalis biasanya memiliki warna hitam dan pagarnya terbuat dari besi. Tentunya dengan desain yang bernuansa minimalis. Namun, pagar model klasik dan unik yang menjadi tren pada era 80-an bisa direkomendasikan untuk desain pagar rumah minimalis dan tentunya dengan beberapa polesan modifikasi pada pagar tersebut. Terlepas dari keharusan mengikuti tren yang sedang berkembang mengenai tren pagar rumah minimalis, pemilik rumah pun bisa tetap menentukan model pagar agar tidak terpaku pada model yang telah sering dilihat pada model rumah minimalis.

Hal penting yang perlu diperhatikan dalam membuat pagar rumah yang minmalis adalah keserasian model pagar dengan model rumah, baik dalam hal pemilihan bahan maupun keserasian cat pagar dengan cat rumah. Oleh karena itu, dibutuhkan kreativitas dan keberanian untuk menentukan warna yang sesuai antara pagar dengan rumah.

Sedikit tips dalam memilih desain pagar rumah minimalis, hindari desain yang rumit untuk mencegah desain yang tidak sesuai keinginan. Alangkah baiknya jika melakukan konsultasi dengan ahli sebelum memutuskan model pagar yang akan dipakai untuk model rumah minimalis Anda.

Bentuk pagar rumah memiliki pengaruh yang besar dalam menambah nilai minimalis dalam konsep desain rumah minimalis. Untuk itu, desain lah pagar sesuai dengan konsep rumah. Dalam arti, tidak berlebihan dan tidak rumit desainnya.

Desain yang pas untuk sebuah pagar minimalis adalah pagar dengan kontur yang lurus dan hindari memilih pagar dengan lekukan. Kalau bisa, desain pagar Anda secara memanjang lurus dengan warna dominan hitam atau bisa juga warna abu-abu.

Tips Desain Pagar Rumah Minimalis

Tampilan pagar harus sesuai dengan desain rumah. Hal ini dilakukan agar tampilan desain rumah serasi dengan pagar. Berikut ini tips membuat pagar rumah untuk segala jenis desain rumah, termasuk rumah minimalis.

1. Material

Pemilihan material disarankan menggunakan bahan material yang sama dengan yang mendominasi rumah. Misalnya, jika rumah memiliki desain minimalis, pilihlah bahan dari besi yang tidak bercorak atau bermotif dan biasanya cat pagar rumah minimalis berwarna dasar hitam atau abu-abu. Pengecatan pagar pun hanya dengan satu warna.

Contoh lainnya lagi, jika rumah memiliki desain klasik, gunakanlah wooden material sebagai bahan utama material. Ada baiknya juga menggunakan bahan dari kayu untuk membuat pagar rumah bernuansa klasik. Selain itu, menambahkan material batu-batu untuk mempercantik tampilan pagar akan memperindah tampilan rumah minimalis Anda.

2. Desain

Tips lainnya dalam hal memilih pagar adalah desain. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa bentuk pagar harus sesuai dengan desain rumah. Jadi, jika rumah didesain dengan gaya minimalis, pagar pun desainnya harus mengikuti desain rumah minimalis. Jika desain pagar tidak sesuai dengan desain rumah, akan mengakibatkan tampilan rumah menjadi kurang indah.

Jadi, jika rumah memiliki desain minimalis, jangan menggunakan desain pagar yang penuh dengah lekukan, karena desain pagar yang penuh dengan lekukan tidak cocok dengan desain pagar minimalis. Untuk rumah minimalis, pilihlah pagar yang memiliki tekstur atau corak tegak lurus tanpa lekukan atau tanpa ukiran.

3. Warna

Untuk pagar yang minimalis, pilih lah warna pagar yang netral atau senada dengan warna rumah. Selain itu, bisa juga memilih mengecat warna pagar dengan warna gradasi untuk menyesuaikan dengan warna rumah. Biasanya, warna yang dipakai untuk ornamen pagar rumah minimalis berwarna merah.

4. Luas Rumah dan Jarak Terhadap Bangunan

Jarak antara rumah dan pagar menjadi salah satu faktor yang harus diperhatikan. Desain pagar untuk rumah minimalis harus diperhatikan dengan luas rumah tersebut. Jika rumah minimalis memiliki luas dengan kategori mungil atau kecil, gunakan pagar minimalis yang tingginya tidak melebihi luas rumah. Namun, jika rumah dengan desain minimalis memiliki luas rumah yang besar, tinggi pagar bisa disesuaikan.

Ukuran pagar yang tinggi, besar, dan terlihat “gagah” akan bagus dan pas untuk rumah yang besar dan luas seperti di perumahan elite. Pagar yang tinggi untuk rumah yang besar membuat rumah akan tetap terlihat jelas dari luar.

Sementara itu, untuk rumah tipe mungil, sebaiknya tidak menggunakan pagar yang tinggi sehingga nanti rumahnya malah tertutup semua. Pilih saja pagar yang juga mungil atau transparan. Untuk ukuran dan ketinggiannya biasanya berkisar antara 1,2 sampai dengan 2 meter, bergantung kepadatan lingkungan di sekitarnya.

 

Harga Pagar Rumah

Jika tadi berbicara soal desain dan tips membuat pagar rumah minimalis, sekarang saatnya membahas anggaran yang harus dikeluarkan untuk membuat pagar dengan desain minimalis.

Harga pagar untuk rumah desain minimalis sangat bervariasi. Semuanya bergantung dari kualitas bahan dan model pagarnya. Harga pagar untuk rumah minimalis dibanderol dengan harga Rp.400.000 per meter. Harga tersebut untuk bahan dan kualitas paling ekonomis. Harga pagar rumah minimalis yang kualitas dan bahannya super berkisar Rp.600.000 hingga Rp.700.000 per meter. Harga tersebut belum termasuk untuk roda yang dipakai agar pagar rumah minimalis bisa didorong, dan yang pasti dapat berubah sewaktu-waktu. Untuk info lebih detailnya silahkan hubungi di .

Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa pemilihan pagar yang minimalis akan mempercantik rumah Anda. Biasanya, desain pagar memiliki corak atau bentuk sederhana dengan perpaduan satu warna dominan, seperti hitam atau abu-abu. Selain itu, kombinasi material pagar desain minimalis antara besi dengan kayu atau besi dengan batu akan mempercantik desain rumah modern / minimalis.

Bagi anda yang masih bingung mencari referensi untuk menentukan desain pagar rumah anda, silahkan langsung saja hubungi di nomor 081238874441 atau kunjungi website yang sudah berpengalaman di bidang pagar rumah di www.mastertukang.co.id.

Master Tukang

Perusahaan konstruksi berbadan hukum dengan legalitas resmi dari KEMENKUNHAM dengan pengalaman lebih dari 7 tahun.

View All Post